Akun Judi Ditangguhkan
Kami meninjau iklan dan perilaku akun untuk memastikan pengiklan mematuhi kebijakan iklan TikTok. Jika kami mendapati bahwa akun Anda tidak mematuhi kebijakan kami, kami dapat menangguhkan akun Anda. Anda dapat mengetahui seberapa baik akun dan iklan Anda dalam mematuhi kebijakan kami di tab Kesehatan Akun di TikTok Ads Manager. Jika status Kesehatan Akun Anda Perlu Perhatian, berarti ada masalah dengan iklan atau akun Anda. Anda akan menerima notifikasi peringatan dan saran untuk memperbaikinya. Jika status Kesehatan Akun Anda Buruk, kami akan menangguhkan akun Anda.
Catatan: Beberapa masalah dapat menyebabkan penangguhan langsung jika pelanggarannya berat.
Akun Anda mungkin ditangguhkan karena satu atau beberapa alasan berikut ini:
Kami menerima laporan atau keluhan tentang akun Anda dari pengguna di TikTok atau channel lain.
Ada masalah dengan konten iklan, kualifikasi, atau layanan yang disediakan di iklan Anda.
Anda membuat perubahan pada halaman arahan iklan Anda setelah membuat kampanye.
Ada dugaan perilaku atau upaya yang membahayakan selama proses pembuatan iklan.
Ada pelanggaran terhadap Pedoman Iklan TikTok atau kebijakan lainnya.
Jika akun iklan ditangguhkan, Anda akan menerima notifikasi di TikTok Ads Manager yang menampilkan pesan Akun Anda ditangguhkan. Akun Anda akan memiliki pembatasan sebagai berikut:
Semua penayangan iklan di akun iklan yang ditangguhkan akan dihentikan. Iklan ini akan kembali ke status awalnya setelah penangguhan dicabut.
Anda tidak akan dapat mengakses beberapa fitur di TikTok Ads Manager.
Admin dan operator untuk akun iklan tersebut dapat mengubah status penayangan kampanye, grup iklan, dan iklan. Anda tidak akan dapat mengubah pengaturan lain untuk akun atau kampanye.
Untuk akun agensi, akun yang ditangguhkan tidak dapat digunakan untuk membuat akun iklan baru atau menambah dana ke akun iklan.
Anda tidak akan dapat mengajukan pengembalian dana untuk akun iklan yang ditangguhkan.
Tergantung tingkat keparahan pelanggaran, penangguhan akun bisa bersifat sementara atau permanen.
Penangguhan sementara
Jika Anda melanggar untuk pertama kalinya, kami memberi Anda waktu 30 hari untuk mengatasi masalah pada iklan atau akun iklan Anda atau mengajukan banding.
Penonaktifan permanen
Jika masalah belum teratasi atau banding Anda ditolak setelah 30 hari, akun Anda akan dinonaktifkan secara permanen. Anda tidak dapat mengajukan banding atas keputusan ini dan Anda sama sekali tidak akan dapat menggunakan berbagai fitur TikTok Ads Manager.
Kirim masukan terkait...
Pusat Bantuan Penelusuran